Senin, 08 Agustus 2011

Springbed Bandung- Manfaat Tidur dengan Mematikan Lampu

Setiap memiliki kebiasaan tidur yang berbeda, yang salah satunya adalah tidur dalam keadaan lampu menyala atau mati. Bagi yang sudah terbiasa dalam keadaan gelap, maka kita beruntung karena tidur tanpa lampu memiliki lebih banyak manfaat bagi kesehatan.

Sedangkan bagi yang tidak suka atau tidak bisa tidur dengan suasana gelap, ada baiknya untuk mengubah kebiasaan tersebut.
Tidur dengan keadaan terang bisa berdampak kurang baik bagi tubuh. Cahaya lampu tetap terasa silau meski kita menutup mata dan membuat susah tidur. Panas yang dihasilkan oleh lampu juga membuat ruangan terasa panas dibandingkan dengan lampu yang padam.

Oleh karena itu, dengan mengetahui keuntungan kesehatan dari tidur tanpa lampu menyala, mungkin Anda mau mencoba memulai kebiasaan baru mematikan lampu saat tidur.

·         Tidur lebih cepat dan lelap
Dengan keadaan ruang yang gelap, mata bisa menjadi lebih nyaman dan tak terganggu. Kondisi ruangan yang nyaman dan tak panas membuat kita lebih cepat terlelap tanpa menunggu waktu yang lama. Tidur juga bisa lebih nyenyak, sehingga saat terbangun, badan terasa lebih segar tanpa merasa lelah dan lesu, dibandingkan dengan tidur dalam keadaan terang.

·         Meningkatkan hormon melatonin
Saat tidur, tubuh akan memproduksi sebuah hormon yang disebut hormon melatonin. Manfaat dari hormon hormon melatonin sangat besar bagi kesehatan, yaitu menjaga kekebalan tubuh agar tak mudah terserang virus dan penyakit. Menurut Joan Robert dan beberapa ahli biologi lainnya, produksi hormon kekebalan ini akan meningkat saat kita tidur tanpa lampu yang menyala. Sedangkan saat tidur dengan lampu menyala, produksi hormon melatonin tidak akan maksimal, sehingga tubuh bisa lebih mudah terserang penyakit.

·         Meningkatkan kinerja otak
Terlelap dalam keadaan gelap juga memberi dampak baik bagi otak, yaitu kinerja otak bisa meningkat. Tidur tanpa lampu menyala akan bermanfaat saat kita memasuki usia lanjut, karena bisa mengurangi kepikukan. Selain itu, terlelap dalam kamar yang gelap bisa merilekskan pikiran dan mengurangi stress. Saat sedang merasa tertekan, salah satu cara terbaik menenangkan diri dan menstabilkan emosi adalah tidur dalam keadaan gelap sebagai bentuk meditasi ringan.

·         Membantu mengurangi berat badan
Jika Anda dipusingkan dengan susahnya usaha menurunkan berat badan, makan tidur tanpa lampu menyala bisa menjadi salah satu solusi diet yang tepat. Lemak di tubuh bisa berkurang, sehingga program diet bisa berhasil dan menghindarkan kita dari obesitas.

·         Mengurangi global warming
Manfaat yang terakhir memang tidak berguna bagi kesehatan secara langsung. Dengan mematikan lampu saat malam hari atau ketika tidur, dampak global warming bisa dikurangi. Pemakaian energi listrik yang terus menerus pada lam hari turut memperparah resiko global warming, yang bisa membuat suhu bumi semakin panas dan merusak lingkungan. Dengan mematikan lampu, kita bisa mengurangi dampak global warming  dan menghemat pengeluaran.

Baca Juga Artikel Bermanfaat Lainnya Untuk Anda :

Lihat Juga PROMO Kasur dan Spring Bed Kami Yang Akana Menghemat Jutaan Rupiah Uang Anda

Diskon Dimulai Dari 35% Sampai Dengan 50%

Bergaransi Resmi 12 Tahun - 15 Tahun, 100% Baru

http://tokospringbed.blogspot.com/2013/04/harga-kasur-spring-bed-king-koil-2013.html
http://tokospringbed.blogspot.com/2012/08/merek-merek-spring-bed-terbaik-serta.html
 
  *) Silahkan Lihat Lebih Banyak TESTIMONI Kami Disini :
http://harga-springbed.info/?page_id=3147

Tidak ada komentar:

Posting Komentar